Depok, indonesianews.co.id
Swab Antigen gratis disiapkan Polsek Cinere, bekerja sama dengan UPT Puskesmas Limo dan Cinere, bagi warga yang baru pulang mudik.
Pelaksanaan Swab Antigen tersebut, berlangsung di Puskesmas Kecamatan Cinere, Rabu (19/05/2021).
Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan menjelaskan, hal tersebut guna mengantisipasi penyebaran Covid -19 di wilayah hukum Polsek Cinere. Ini juga sesuai data yang disampaikan dari masing-masing RT dan RW.
“Pelaksanaan Swab Antigen Gratis ini dimulai sejak 17 – 24 Mei 2021,” kata Tata Irawan, saat di konfirmasi, terkait pelaksanaan Swab Antigen Gratis yang dilaksanakan oleh Polsek Cinere.
Kapolsek mengungkapkan, pelaksanaan Swab Antigen Gratis ini ditujukan bagi warga yang baru pulang mudik dari Kampung Halaman, dengan sukarela warga melaksanakan Swab Antigen.
“Kita juga melakukan himbauan melalui Bhabinkamtibmas, sesuai data dari RT/RW. Namun apabila yang belum kita lakukan Swab, secara mobile kita datangi kerumahnya masing, tentunya dengan unsur Tiga Pilar, tenaga kesehatan dari UPT Puskesmas,” paparnya.
Tata Irawan berharap, kesadaran yang tinggi dari masyarakat agar kita dapat memutus penyebaran Covid -19 ini.
“Ini semua adalah kegiatan kemanusian. Kesehatan masyarakat lebih kita utamakan, agar penyebaran Covid-19 diwilayah hukum Polsek Cinere dapat ditekan. Makanya kita harapkan giat yang dilakaukan Tiga Pilar ini berjalan maksimal,” imbuhnya.
Sementara itu hari ini dari total warga yang di Swab sebanyak 29 orang, terdiri dari 13 warga Kelurahan Cinere, 4 warga Kelurahan Pangkalan Jati, 7 warga Kelurahan Gandul dan 5 warga Kelurahan Pangkalan Jati Baru. Hasil Swab warga tersebut dinyatakan Non Reaktif. (*)