Pasien COVID-19 di RSUD R Soetrasno Rembang, Naik Drastis

Daerah288 Views

Rembang, Indonesianews.co.id

Jumlah warga terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, saat ini semakin meningkat. Peningkatan ini ditandai dengan jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di RSUD dr R Soetrasno Rembang.

Direktur RSUD dr R Soetrasno Rembang, dr.Agus Setyo Hadi mengatakan, kenaikkan jumlah pasien positif Corona sudah terjadi sejak pasca lebaran. Data di RSUD ini menyebut, awal – awal puasa hanya merawat kurang dari 20 pasien positif Covid-19. Namun pada lebaran sampai hari ini naik menjadi 198 orang yang dirawat.

“Semenjak paska lebaran kenaikan jumlah pasien Covid-19 sangat drastis. Diawal puasa jumlah pasien hanya sampai di angka kurang 20 pasien. Dan saat ini, per 26 Juni 2021 sebanyak 200 an pasien konfirmasi positif. Rumah sakit ini juga merawat pasien suspect,” kata Direktur RSUD dr R Soetrasno Rembang Agus Setyo Hadi.

Dia menambahkan, dari 215 ketersediaan tempat tidur khusus Covid-19 tinggal menyisakan 15 unit. Mengantisipasi lonjakan pasien corona di wilayah Kabupaten Rembang, pihak RSUD Soetrasno sudah punya skenario-skenario tertentu. Hingga saat ini RSUD Soetrasno sudah menyiapkan antisipasi sebanyak 230 unit.

“Kita sudah punya skenario tertentu kalau terjadi lonjakan yang luar biasa, kita akan membuka ruang islolasi lain,” tutur Agus Setyo Hadi.

Selain itu, bila ada lonjakan pasien Covid-19 yang luar biasa, pihak rumah sakit juga akan merekrut tenaga medis, yang di utamakan perawat. Mereka akan diperbantukan untuk menangani pasien.

“Pasien covid yang paling banyak di rawat di RSUD R Soetrasno ialah warga Rembang sendiri, dari luar Kabupaten Rembang seperti Pati dan Blora ada sekitar 20 pasien,” jelasnya

Dia menghimbau agar masyarakat harus disiplin, patuh dan taat protokol kesehatan. Apabila masyarakat merasa ada gejala, tidak usah takut untuk testing ke rumah sakit.
Agar tidak terlambat dalam penanganannya, jangan sampai sakitnya tambah parah baru ke rumah sakit.

Pemerintah Kabupaten lewat Dinas kesehatan Kabupaten Rembang sekarang sudah menerapkan online dari dengan nomor 119. Dari mulai penjemputan pasien hingga pasien sampai rumah sakit. “Intinya masyarakat jangan takut ke rumah sakit.,” pungkasnya. (Sutrisno)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *