Dandim Rembang Bersama Forkopimda Hadiri Penanaman Pohon Di Desa Kedungasem

TNI & Polri456 Views

Rembang, Indonesianews.co.id

Dandim 0720/Rembang Letkol Kav Donan Wahyu Sejati ,S.Sos. bersama Forkopimda melaksanakan penghijauan dengan penanaman 2.500 pohon dan tabur benih ikan Nila 2000 ekor di Desa Kedungasem Kecamaran Sumber Kabupaten Rembang , Minggu (31/01/2022).

Kegiatan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten bertajuk “Kedungasem Nandur tahun 2022“, untuk mendukung ketahanan pangan dan hewani khususnya di Desa Kedungasem
Selain Forkopimda turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda, Asisten Pemerintahan dan Kesra , dan Forkopimcam Kecamatan Sumber, OPD terkait lainnya.
Dalam mendukung program tersebut Kodim 0720/Rembang melaksanakan kegiatan penanaman pohon di sekitar embung Desa Kedungasem Kecamatan Sumber Kabupaten Rembang, di lokasi ini sebelumnya belum pernah ada kegiatan penanaman pohon bentuk antisipasi dalam mengurangi abrasi dan membentuk penghijauan, di wilayah desa tersebut.

Dalam kesempatan yang sama Bupati Rembang Abdul HAfidz, S.Pd.I mengapresiasi kegaitan penanaman pohon di Desa Kedungasem yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Rembang
Lebih lanjut menurut Bupati, Saat ini upaya penyelamatan lingkungan, rehabilitasi hutan dan lahan melalui konservasi tanah dan air serta reboisasi dan penghijauan sudah tidak dapat ditunda lagi. Bumi saat ini tengah menghadapi beberapa ancaman global yang serius.
“Demi menyelamatkan lingkungan di daerah yang gersang dan tandus, Pemerintah Kabupaten Rembang siap mendukung program rehabilitasi hutan yang saat ini sedang gencar-gencarnya di laksanakan, untuk itu Pemerintah Kabupaten Rembang akan ikut serta memberikan bantuan berupa bibit pohon”, Tambah Bupati.
Dandim Letkol Kav Donan Wahyu Sejati, S.Sos. meminta, kepada masyarakat di masa Pandemi covid-19 ini sangat berdampak pada sektor perekonomian nasional agar bersama-sama kita bersinergi untuk melesatarikan tanaman dan akan membuka peluang investasi wisata hutan, pemancingan dengan terus menggali potensi-potensi yang ada di wilayah Kabupaten Rembang. Sehingga diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi nasional khususnya ke wilayah Kecamatan Sumber ini’, pungkasnya.
Pada kegiatan tersebut Forkopimda melaksanakan penanaman secara simbolis bibit oleh Forkopimda dan tamu undangan lainnya, dilanjutkan tabur benih ikan Nila. ( Trisno /Pendim 0720/Rembang).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *