Purwakarta, Indonesianews.co.id
Program Pemerintah Propinsi Jawa barat melalui Dinas Pendidikan sedang menggalakan program kejuruan yang sedang dibangun di beberapa kabupaten/Kota di Jabar, sebagai persiapan menghadapi era digitalisasi industri perlu adanya dukungan semua pihak termasuk masyarakat.
“Karena dengan di bukanya dunia pendidikan kejuruan terutama di kabupaten Purwakarta semakin oftimis anak didik kita siap menghadapi era digitalisasi industri dan di butuhkan dukungan masyarakat setempat.” Tegas H.Iyan Suryadi selalu Kepala Sekolah SMKN Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta pada media. Kamis (4/8/2022)
Meskipun untuk sementara gedung SMKN yang ada di Kecamatan Kiarapedes, Purwakarta sedang proses tahap pembanguan, namun animo masyarakat yang ingin menyekolahkan anaknya ke sekolah kejuruan semakin membludak secara siginifikan setiap tahun ajaran baru.
“Kita bersyukur perkembangan anak yang masuk ke kejuruan tiap tahunya meningkat ini menandakan dukungan masyarakat antusias perlu direspon positif.” Papar Iyan.
Iyan menambahkan program unggulan jurusan yang sedang di kembangkan oleh SMK Kiarapedes yakni Jurusan Agribisnis ternak unggas, Akuntansi perkantoran dan lembaga, otomatisasi dan tatakelola perkantoran, teknik dan bisnis sepeda motor dan jurusan teknik komputer jaringan (TKJ).
“Semua jurusan termasuk unggulan Agribisnis ternak unggas di harapkan bisa kerjasama dengan dunia usaha industri dalam penyaluran praktek kerja .” Harap Kepsek ini.
Sedangkan terkait adanya dunia pendidikan sekolah kejuruan di Purwakarta mendapat dukungan masyarakat dan siap mensukseskan program yang sudah di canangkan oleh gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
“Mudah-mudahan adanya sekolah kejuruan di Purwakarta terutama di Kecamatan Kiarapedes semakin maju dalam pembanguan dan berdampak ekonomi pedesaan.” Pungkas H.Aceng tokoh masyarakat Purwakarta
Penulis : Fuljo/Christ.
Editor : Trisno