Bogor, Indonesianews.co.id
Perhimpunan Organisasi Alumni PTN Indonesia (HIMPUNI) kembali menggelar Turnamen Golf antar Alumni Perguruan Tinggi Negeri Seluruh Indonesia. Turnamen dilaksanakan di Gunung Geulis Country Club Bogor pada hari minggu 13 November 2022. Turnamen ini diikuti oleh 16 Klub Golf Alumni Universitas yang terdiri dari 23 Tim dan setiap tim terdiri dari 4 pemain.
“Turnamen ini diselenggarakan dalam rangka menjalin silaturahmi antar alumni PTN seluruh Indonesia. Turnamen ini adalah turnamen tahunan untuk menjalin jejaring dan kerjasama lanjutan antar alumni PTN dalam berkontribusi untuk bangsa dan negara”, Ujar Ketua Presidium Himpuni Ir. Sutopo Kristanto dalam sambutannya
Turnamen ini merupakan kali ke empat dilaksanakan dan ini memperebutkan piala bergilir HIMPUNI. Host Penyelenggara kali ini adalah PGA IPB. Golf dipilih sebagai ajang kompetisi antar alumni PTN dikarenakan menjadi salah satu olah raga yang bukan hanya berolahraga akan tetapi juga bagian dari membangun jejarang kerjasama dan bisnis diantara alumni PTN.
Gunung geulis dipilih sebagai venue karena merupakan salah satu lapangan terbaik di Indonesia dengan tingkat tantangan yang menarik dan sering dijadikan venue turnamen golf profesional. Menggunakan lapangan West Course, para pemain harus menghadapi tantangan yang banyak.
Gengsi turnamen ini memang sangat tinggi, seminggu sebelum panitia memberikan kesempatan untuk setiap tim melakukan practice round. Setiap tim mempersiapkan timnya dengan baik. “Ini turnamen paling bergengsi antar alumni PTN seluruh Indonesia, sehingga turnamen ini memiliki tempat tersendiri diantara klub golf alumni PTN” kata Redy Hendra, ketua panitia turnamen ini. Dalam Turnamen kali ini, Hadir Juara Baru, Tim Pergola UI berhasil menjadi juara dalam kategori Tim dan berhak atas piala bergilir HIMPUNI dan hadiah uang tunai sebesar Rp. 15.000.000. Sedangkan di Posisi runner up di menangkan oleh Tim PGA ITS, untuk posisi juara 3 dimenangkan oleh Tim Kagama UGM.
Selain kejuaraan, turnamen kali ini juga dibanjiri oleh luckydraw, sebanyak Rp. 86.000.000 uang cash, Smart TV dan 2 unit motor listrik menjadi hadiah yang dibawa pulang oleh peserta yang beruntung.
Pada kesempatan yang sama Ketua Presidium juga menyampaikan HIMPUNI memberikan kontribusi peningkatan sumberdaya manusia untuk Indonesia Maju, HIMPUNI akan membuat Universitas atau mendirikan kampus di Ibukota Negara Nusantara yaitu HIMPUNI University Ujar Ir. Sutopo Kristanto.