Cianjur, Indonesianews.co.id
Tim abdimas KKM dosen dan mahasiswa dari Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta memberikan penyuluhan trauma healing untuk korban gempa cianjur melalui rumah belajar di Desa cibulakan, kecamatan cugenang, kabupaten cianjur, jawa barat pada Minggu, 18 Desember 2022.
Sebagai salah satu titik terparah diantara beberapa lokasi gempa di Cianjur, kondisi desa cibulakan terdampak cukup parah yang menyebabkan kerusakan bangunan fisik seperti perumahan, pertokoan, termasuk salah satunya sekolah sebagai sarana dan fasilitas pendidikan di desa tersebut.
Selain berdampak pada kerusakan bangunan fisik, gempa cianjur juga berdampak pada trauma psikologis bagi para korban yang terdampak, terutama pada anak-anak.
Dalam upaya pemulihan trauma pasca gempa tersebut tim abdimas KKM dosen dan mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta memberikan penyuluhan trauma healing kepada anak-anak di desa cibulakan melalui rumah belajar dan kegiatan belajar interaktif yang disambut dengan hangat dan antusias oleh anak-anak dan warga desa setempat.
Kegiatan abdimas KKM tersebut merupakan wujud implementasi dari salah satu tri dharma pendidikan tinggi, takni pengabdian masyarakat yang didukung oleh Direktorat Jenderal PendidikanTinggi, Riset, Dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi melalui Program Insentif Pengabdian Masyarakat Terintegrasi Dengan MBKM Berbasis Kinerja Iku Bagi PTS Tahun 2022.
Ketua Tim Abdimas KKM Rumah Belajar Cianjur dari Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta, Fauziah, S.Sos., M.Ikom menyampaikan harapannya semoga kegiatan abdimas KKM Rumah belajar ini dapat bermanfaat dan membantu memulihkan kondisi psikologis korban gempa cianjur, khususnya anak-anak