Jakarta, Indonesianews.co.id
Tiga pilar tingkat kecamatan Kebayoran Lama hadir melakukan penen dan menanam sayuran di kebun Keyla di RT 11 RW 08 Kelurahan Kebayoran Lama, Kecamatan Kebayoran Lama, Utara Jakarta Selatan, Jumat (24/11/2023).
Hadir pada panen dan penanaman tersebut, Pangdam Jaya/Jayakarta Mohamad Hasan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Jakarta Selatan Mukhlisin, Camat Kebayoran Lama Iwan K Santoso, Kapolres Jaksel Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, Dandim 0504 Kolonel Arh Redinal Dewanto dan instansi terkait lainnya.
Sementara Lurah Kebayoran Lama Utara Atmah SE Msi mengatakan, keberadaan kami disini menghadiri kunjungan Pangdam Jaya dalam rangka urban farming di kebun Keyla yang mempunyai lahan kurang lebih 3000 meter, lahan pertamanan milik Pemda DKI yang kita manfaatkan.
“Lahan ini kurang lebih sudah 1 tahun kami manfaatkan untuk pertanian urban farming dan sudah beberapa kali panen sayuran dan setiap minggunya melakukan panen yang hasilnya di bagikan kepada warga sekitar termasuk para ibu-ibu PKK, para kader jumantik , dan ibu-ibu dasawisma,” katanya.
Lebih lanjut Lurah Kebayoran Lama Utara mengucapkan Alhamdulillah Kebun Keyla belum lama juga dikunjungi Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi yang langsung ikut menanam di kebun raya ini sedangkan Walikota Jakarta Selatan Munjirin sudah beberapa kali hadir acara seperti ini, dan suatu kehormatan bagi kami Pangdam jaya hadir ke kebun Kayla, Semoga kegiatan ini tidak putus di sini,” ujar Atmah.
Sementara itu, Camat Kebayoran Lama Iwan K Santoso kepada awak media saat menanyakan nama Kebun Keyla kepanjangan dari apa, sontak menjawab Keyla kepanjangan dari “Kebayoran Lama”.
“Kebun Keyla ini masuk di wilayah RT 11 RW 08 , namun jalannya masuk di komplek Bendi waktu itu ada pemekaran wilayah pada tahun 2015 komplek Bendi sekarang masuk wilayah RT 11 RW 08 Kelurahan Kebayoran Lama Utara,” ujar camat Kebayoran Lama.
Adapun pada kegiatan tersebut, para jajaran tiga pilar dan Pangdam jaya melakukan panen yang terdiri dari Sayuran terong, kedondong, semangka, jagung dan belimbing, apel , nanas dan jeruk, dan masih banyak jenis tanaman dan pohon kurang lebih 250 jenis tanaman. | Eka