Jakarta, indonesianews.co.id – Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia menggelar ibadah dan perayaan Natal tahun 2023.
Kegiatan tersebut berlangsung di Auditorium STIK Lemdiklat Polri Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., pada Kamis (11/1/2023).
Dalam perayaan tersebut Komandan Korps Brimob Polri Komjen Pol. Drs. Imam Widodo, M.Han., turut hadir bersama para pejabat utama Mabes Polri. Perayaan Natal 2023 mengusung tema “Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi”.
Hal tersebut merupakan bagian kegiatan toleransi beragama khususnya dilingkungan Polri yang selama ini tetap terjaga dengan baik. Selain itu, momen tersebut juga merupakan ajang silaturahmi agar para personel Polri dapat menjalankan tugas dengan baik secara bersama-sama.
Sementara itu, Kapolri juga membahas tentang momentum Pemilu yang sebentar lagi akan masuk ke tahapan puncaknya. Harapannya pesta demokrasi lima tahunan tersebut dapat berjalan dengan lancar dan kondusif.
“Pemilu yang kita hadapi kali ini tentunya Pemilu yang sangat penting dan menentukan bagaimana nasib bangsa kedepan, karena masyarakat akan memilih calon pemimpin negara. Dan ini tentunya menjadi sesuatu yang sangat penting, baik dari proses tahapannya yang kita harapkan bisa berjalan lancar saat pemilihan dan nanti pascanya,” ujar Kapolri.
“Tahapan Pemilu kali ini dilakukan ditengah situasi global yang tidak menentu, contohnya perang di Rusia-Ukraina dan perang di Gaza yang tidak kunjung selesai. Tentunya Indonesia juga terus-menerus aktif untuk menyuarakan agar terjadi perdamaian,” tambahnya. (Eka)