CITAYAM, indonesianews.co.id – Cafe Seblak Bohay hadir sebagai pilihan baru masyarakat pencinta seblak dalam berburu kuliner lokal murah meriah di Perumahan Puri Citayam Permai 2, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Cafe Seblak Bohay menyajikan rempah khusus karena antara kencur dan cabai dilibas jadi satu bersamaan bawang putih dengan berbagai dumpling bakso, sosis, otak-otak, fish dumpling yang disesuaikan dengan pesanan dan selera pelanggan.
Owner Cafe Seblak Bohay, Susanti (36), mengatakan bahwa semua pilihan menu disajikan dengan harga rata-rata yakni mulai Rp10 ribuan. Harga tersebut diluar minuman yang dibandrol mulai dari 2 ribuan.
“Kita hadir dengan membawa perubahan besar pada sisi rempah seblak. Bahkan kami berani menggunakan seafood sebagai isian. Ini jadi pembeda dengan seblak lain karena harga yang ditawarkan mulai dari 10 ribuan dan dari segi cita rasa boleh dicoba sendiri,” ujar Susanti, Selasa, 13 Februari 2024.
Susanti mengatakan, masyarakat tak perlu khawatir dengan panjangnya antrian yang biasa membludak. Hal ini karena sudah tercantum nomor telpon untuk pemesanan di awal.
“Untuk memesan bisa kontak di nomor handphone 082310677400 atau kunjungi media sosial tiktok @seblak.bohay, ” katanya.
Untuk diketahui, Seblak Bohay juga menyajikan program Jumat Berkah dengan menggratiskan paket minuman Es Teh khusus pembelian Seblak Bohay. Sementara untuk pilihan menu lain terdapat Mie Gacoan, Mie Ayam, Kwitiaw Goreng, Mie Goreng, Burger, Roti Bakar dan pilihan menu cemilan lainya.
Karena banyaknya permintaan pelanggan yang datang untuk makanan berat kami baru saja launching paket Ayam Goreng & Lele Goreng Bohay. Untuk minuman ada aneka Jus, es campur & aneka pop ice.
“Kalau mau datang langsung silahkan datang ke café Seblak Bohay. Kami sediakan parkiran yang cukup luas dan tempat yang nyaman dan pelanggan bisa karaoke sambil menunggu pesanan datang,” jelasnya. (Eka)