Pesona Batu Combong Tak Pernah Luntur Ditelan Jaman

Rembang, Indonesianews.co.id

Salah satu batu akik yang banyak digemari pecinta batu akik. Pesonanya batu akik tak pernah luntur ditelanan jaman, salah satunya batu akik Combong.

Batu ini termasuk salah satu batu yang antik dan unik, diberi nama combong karena batu akik ini memiliki lubang yang tembus pada bagian sisi atau bilah batu, ukuran lubang beragam ada yang cukup besar namun ada juga yang hanya sebesar lubang jarum.

Batu akik Combong adalah jenis batu yang unik dan populer di kalangan pecinta batu-batu akik di Indonesia.

Namanya diambil dari karakteristik utamanya, yaitu lubang atau celah yang terdapat di tengah-tengah batu akik tersebut, menjadikannya berbeda dari jenis batu akik lainnya.

Batu Combong ini memiliki lubang dengan bentuk alami dan tidak simetris. Sehingga mampu menambah daya tarik dari bentuk batunya.

Dengan bentuknya yang unik ini, banyak orang yang berpendapat bahwa lubang yang ada pada batu ini, justru menjadi daya terik dan memperkaya estetika dari batu akik.

Di Indonesia cukup banyak jenis-jenis dari batu Combong ini.

Konon masyarakat indonesia yang mempercayai batu combong tersebut memiliki manfaat sebagai berikut:

1. Sebagai Pemikat (aura kecantikan dan ketampanan pemilik batu)
2. Dapat meningkatkan kharismatik pemilik batu
3. Pemilik batu menjadi lebih disukai banyak orang dalam lingkungan pergaulan
4. Keharmonisan hubungan rumah tangga bagi pemiliknya
5. Dapat menutupi kekurangan si pemilik
6. Meningkatkan kasih sayang dan rasa cinta
7. Merubah benci menjadi rindu
8. Membawa aura keceriaan bagi pemiliknya

Jenis batu Combong ini tentu menambah khazanah jenis batu-batu perhiasan yang ada di Indonesia terlepas tentang khasiat yang dikandungnya.  (Aziz/Tresno Aji).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *