Rembang, Indonesianews.co.id
Sejumlah 77 petugas Paskibraka sukses bertugas mengibarkan bendera pusaka di HUT Kemerdekaan RI ke 79 di Alun – Alun Kota Rembang pada Sabtu 17 Agustus 2024 pagi.
Petugas Paskibraka itu merupakan gabungan dari siswa SMA dan SMK se Kabupaten Rembang.
Menjadi petugas Paskibraka ini tidaklah mudah. Mereka harus melewati proses yang cukup ketat.
Pasalnya, tugas yang mereka emban sangat berat, memastikan agar bendera berkibar dengan baik pada momen HUT Kemerdekaan RI ke 79.
Salah satu petugas Paskibraka Febreari Fizqi menyampaikan saat menjalankan tugas sedikit mengalami kendala. Namun ia berusaha untuk mengatasi hambatan dan dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
Menurut salah satu pelatih Paskibraka Peltu Juliarso menjelaskan bahwa ada 77 petugas Paskibraka yang lolos melalui proses seleksi diantaranya; seleksi intelegensi, seleksi fisik bahkan seleksi komputer.
“Sejak 22 Juli tim pelatih melatih petugas Paskibraka. Mereka berasal dari gabungan siswa SMA dan SMK se Kabupaten Rembang melalui seleksi yang sangat ketat,” jelasnya.
Ia menyebut ada 77 Petugas Paskibraka yang lolos seleksi dari 400 peserta seleksi.
Juliarso bersyukur petugas Paskibraka, dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
“Alhamdulillah petugas Paskibraka berjalan lancar berkat dukungan rekan – rekan sesama pelatih dan berbagai pihak,” tandasnya.
Diketahui ada tim pelatih petugas Paskibraka yang dilibatkan diantaranya Pelto Juliarso dan Serma Hanif (TNI AD), Boy Iclari dan Aiptu M. Shofi (Polri).
(Trisno Aji/Susilo).