Bandung, Indonesianews.co.id
Sebanyak 190 peserta dinyatakan kompeten dalam Program Sertifikasi Skema Digital Marketing yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia KPW Jawa Barat bersama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi MENPRINDO dan PT. Magnet Solusi Integra. Program Sertifikasi Pengembangan SDM Unggul yang merupakan Program berkelanjutan dari Bank Indonesia ini berlangsung pada Jumat, 16-17 November 2024, bertempat di Harris Hotel Bandung.
Bank Indonesia Kantor KPW Provinsi Jawa Barat sebagai inisiator Program GENBI ( Generai Indonesia Baru ) melaksanakan kegiatan ini dalam rangaka meningkatkan kompetensi generasi muda khususnya di Provinsi Jawa Barat. GENBI adalah sebuah komunitas yang berdiri atas penerima Beasiswa dari Bank Indonesia.
Dalam sambutannya, Ir. Gabelas Makmur Simamora, MM, CMA. selaku Direktur LSP MENPRINDO didampingi Manajer Sertifikasi Sdri. Risky R Pinardi, MM, mengapresiasi partisipasi dan semangat para peserta dalam mengikuti setiap tahapan sertifikasi. “Bagi para peserta yang dinyatakan Kompeten dan berhak mendapatkan Sertfikat BNSP diharapkan dapat meningkatkan daya saing dirinya dirinya didalam memasuki dunia kerja maupun usaha, karena Keahlian di bidang digital marketing menjadi kebutuhan penting bagi generasi muda di-era kemajuan teknologi industri dan digital,” ujarnya.
Turut hadir dalam acara ini perwakilan Bank Indonesia, menyampaikan bahwa Bank Indonesia mendukung penuh program sertifikasi yang relevan dengan perkembangan teknologi dan ekonomi digital. “Kami berharap dengan adanya sertifikasi ini, para peserta dapat memberikan kontribusi lebih besar terhadap peningkatan kualitas pelayanan keuangan dan memperkuat ekosistem digital di Jawa Barat dan sekitarnya,” ungkapnya.
Dengan suksesnya penyelenggaraan Program sertifikasi ini diharapkan dapat terus berlanjut di masa mendatang, untuk mencetak lebih banyak profesional yang mampu bersaing di era digital.