Dandim 0720/Rembang Lepas Anggota Pindah Satuan dan MPP

TNI & Polri258 Views

Rembang, Indonesianews.co.id

Dandim 0720/Rembang Letkol Czi Parlindungan Simanjuntak S.Sos, M. Sos, memimpin upacara korps raport Pindah Satuan dan Masa Persiapan Pensiun (MPP) di lingkungan Kodim 0720/Rembang Upacara Korps Raport MPP, dan Pelepasan anggota ini bertempat di lapangan Makodim 0720/Rembang diikuti oleh seluruh Perwira, perwakilan Bintara dan Tamtama Kodim 0720/Rembang
baru – baru ini.

Dalam kesempatan tersebut Dandim melepas dua orang prajurit terbaiknya yaitu seorang Tamtama melaksanakan pindah satuan yaitu Koptu Wahdinuri yang semula menjabat sebagai Ta Provoost Sipers Kodim 0720/Rembang melaksanakan penugasan baru sebagai Ta Kodim 0721/Blora. Sedangkan seorang Bintara melaksanakan masa persiapan pensiun (MPP) yaitu Peltu Mulyanto Bati Komsos Koramil 01/Rembang.

Dandim mengatakan, bahwa Pindah Satuan, pergeseran jabatan, maupun MPP merupakan rutinitas dan hal yang wajar dalam sebuah organisasi dilingkungan TNI AD.

Sedangkan kepada anggota yang melaksanakan pindah satuan, agar segera menyesuaikan diri di lingkungan kerja yang baru, tetap jaga etos kerja yang baik, bertugas dimanapun seorang prajurit harus membawa spirit yang sama sebagai prajurit Sapta Marga yang berpedoman pada 8 wajib TNI dan berpegang teguh kepada Sumpah Prajurit. Tetap menyambung tali silaturahmi dengan para anggota di satuan lama.

Kepada anggota yang telah memasuki MPP Dandim berpesan, bahwa masa MPP merupakan masa dimana prajurit diberikan waktu untuk mempersiapkan diri menuju pada kehidupan masyarakat dimana kita semua berasal, agar segala sesuatunya baik secara fisik maupun mental, baik secara pribadi maupun secara keluarga.

Sampaikan salam seluruh anggota kepada keluarga yang telah setia mendampingi baik suka maupun duka hingga mampu melalui kehidupan di lingkungan prajurit sampai menjelang purna. Jaga selalu citra TNI dalam kehidupan masyarakat serta tularkan semangat pengabdian prajurit dalam kehidupan masyarakat di sekitar saudara nantinya.

Selaku pimpinan di Kodim 0720/Rembang atas nama pribadi dan mewakili seluruh anggota Dandim 0720/Rembang mengucapkan terima kasih atas segala pengabdiannya selama ini, dengan mengakhiri karir secara sempurna di Kodim 0720/Rembang adalah merupakan suatu kebanggaan.

Sumber berita : Pendim 0720/Rembang.
Editor : Trisno.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *