Tiga Titik Program Inovasi Kodim 0720/ Rembang Diverifikasi Lewat Zoom Meeting

TNI & Polri399 Views

Rembang, Indonsianews.co.id

Tim Verifikasi Lapangan Zona Instgritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), Tim Penilaian Nasional (TPN) dari Kementrian Aparatur Pendayagunaan Negara dan Reformasi Birokasi (Kemenpan RB) dilingkungan Korem 073/Makutarama melakukan
Verifikasi yang berlangsung melalui zoom meeting di 9 Kodim dan 1 Batalion 410 Alugoro ALG Yunif Senin (9/10/2023) lalu.

Tim tersebut juga melakukan verifikasi terhadap Kodim 0720/ Rembang lewat Zoom Meeting mencakup 3 kegiatan inovasi meliputi Penghijauan. Kegiatan penghijauan yang sudah dilaksanakan Kodim 0720/Rembang, meliputi penanaman pohon kayu dan buah dan perintisan wisata Lembah Manah.
Kemudian pembangunan Mandi Cuci Kakus (MCK) di Desa Karangasem Kecamatan Bulu dan Kemitraan Bengkel Pertanian di Desa Sulang Kecamatan Sulang Kabupatn Rembang.

Kegiatan tersebut di pusatkan di wana wisata Lembah Manah Desa Sanetan Kecamatan Sluke Kabupatn Rembang Jawa Tengah.

Reformasi birokasi tersebut mencakup perubahan dalam berbagai aspek, seperti peraturan, struktur organisasi, proses kerja, manajemen sumber daya manusia, teknologi informasi dan budaya kerja.

Hal ini bertujuan untuk mencapai transformasi yang lebih besar dalam tata cara satuan birokasi yang lebih efisien, transparan dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Reformasi birokasi seringkali merupakan bagian penting dari upaya pembangunan dan modraisasi suatu Negara.

Komandan Kodim 0720/Rembang Letkol Czi Perlindungan Simanjuntak S.Sos, MSi dalam kesempatan tersebut mnyampaikan kegiatan itu mrupakan kegiatan verifikasi lapangan terhadap inovasi – inovasi yang sudah dilakukan dijajaran Korm 073/ Makutarama khususnya di lingkungan Kodim 0720/Rembang.

Ia menyebutkan ada 3 titik inovasi yang dilakukan verifikasi di Rembang meliputi; Penghijauan, Kemitraan dengan bengkel dan MCK yang ada di Desa Karangasm Kecamatan Bulu Kabupaten Rembang.
“Kita mngajak masyarakat di sana, agar hidup lbih sehat lagi,” ungkapnya.

Dandim berharap apa yang sudah dilakukan tidak berhenti sampai disini. Meskipun petugasnya sudah berganti.
“Tetapi harus tetap dilanjutkan karena ini untuk keberlanjutan alam, anak dan cucu kita,” harap Dandim.

Koramil 08/Sluk Kapten Cba Juli Eko Triono menyampaikan kegiatan tersebut dihadiri Dandim, Pasiter, penyuluh pertanian, penyuluh kehutanan, perangkat desa, pemuda, tokoh masyarakat dan masyarakat setempat.

Menurut Yuli, perintisan wisata Lembah Manah itu sudah tampak geliat dan hasilnya. Salah satunya adalah membangkitkan ekonomi masyarakat sekitar.
“Dengan tumbuhnya UMKM disekitar wisata Lembah Manah tersebut dengan sendirinya akan membuka peluang usaha dan membuka penghasilan bagi warga sekitar,” ungkapnya.

Penyuluh Kehutanan Madya Cabang Dinas Kehutanan wilayah I Blora Sabatin Agus Susilo SST, menyebutkan bahwa, untuk penghijauan sudah dilakukan penanaman pohon kayu dan buah brjumlah 12.600 pohon diaral sluas 2.16 hektar.
yang dilakukan sejak tahun 2021.

Saat ini pohon buah Jambu Cristal yang ditanam dengan sistem cangkok sudah menghasilkan produk buah jambu.
“Penanaman pohon Jambu itu dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama berjumlah 750 pohon. Sedangkan yang tahap II kedua sebanyak 1.000 pohon. Sehingga selama dua tahap pohon jambu yang ditanam berjumlah 1.750 pohon dan saat ini sudah berbuah,” pungkasnya. (Trisno/Aziz/Rbg).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *