TMMD, Olahraga Bersama Mempererat Jalinan Kebersamaan

TNI & Polri181 Views

Rembang, Indonesianews.co.id

Disela-sela kesibukan pelaksanaan kegiatan TMMD ke 112 Kodim 0720/Rembang personel satgas TMMD melaksanakan olahraga bersama dengan masyarakat.
Hal tersebut diharapkan agar masyarakat dengan TNI bisa semangkin akrab dan menyatu. Salah satu diantara olahraga yang dijalani adalah dengan bermain bola voly.

Kopda Teguh anggota Satgas TMMD reguler ke 112 Kodim 0720/Rembang mengatakan, olahraga bola voli bisa merefresh kembali anggota satgas dan warga yang selama ini membantu pembangunan jalan. sehingga dapat menjaga kebugaran dan tetap kompak bersama. Rabu (06/10/2021)

“Bola voli di ikuti para pemuda desa Trembes, terlihat senang dengan hadirnya TMMD di desa mereka, maka kami harus menunjukan semangat agar menular kepada warga, untuk menciptakan kekompakan, kebersamaan dan kamunanggalan tetap terjaga dan pengerjaan jalan Desa tepat selesai,” tuturnya.

Irwan pemuda Desa Trembes mengatakan, olahraga bola voli bersama tentara seru sekali, selain bisa menyegarkan badan, kita jadi bisa lebih kompak dan lebih akrab tidak di sangka tentara bisa juga bermain voli.
“Saya kagum dengan Bapak TNI selain pintar berperang tentara mahir juga olahraga bola voli, di harapkan Bapak-bapak TNI rutin bersama kami untuk bermain voli agar tetap bugar dan sehat,” ujarnya. (Trisno/Pendim/0720/Rembang).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *